Harga Tiket Masuk Pantai Drini Jogja Mei 2022

harga tiket masuk pantai drini jogjaHarga Tiket Masuk Pantai Drini Jogja – Ke Jogja lagi, sungguh kota istimewa yang tiada matinya. Mulai dari kebudayaannya, penghuninya, kulinernya, tata ruang hingga wisatanya. Sebagai situs wisata, wisatakaka.com kali ini akan membahas wisata alam Jogja yang tak boleh terlewatkan yaitu wisata pantai Drini Jogja.

Pantai Drini menyuguhkan pemandangan alam yang indah dengan bukit – bukitnya yang hijau, pasir putih dan lautnya yang berwarna biru. Salah satu ciri khas dari Pantai Drini ini iyalah adanya pulau kecil yang berada di sebelah selatan pantai. Lokasi pulau tersebut berada tidak jauh dengan pantai, sehingga wisatawan dapat berkunjung ke sana untuk melihat pulau tersebut. Selain itu, Pantai Drini ini juga dihapit oleh dua bukit di sebelah timur dan barat sehingga membuat pemandangan semakin menarik. Di pinggir Pantai juga terdapat Gazebo dan perahu-perahu nelayan yang tertata rapi. Banyak kegiatan yang dapat dilakukan untuk mengisi liburan dipantai indah jogja ini, hal tersebut karena terdapat berbagai fasilitas bagi wisatawan.

Fasilitas di Pantai Drini

Mengenai fasilitas di Pantai Drini sudah cukup memadai, seperti tempat parkir, kamar mandi, tempat makan dan lain-lain. Untuk tempat makan beragam menu seefood dan lainya dapat ditemukan di sekitar pantai ini. Menikmati kuliner jogja di atas Gazebo sambil menikmati pemandangan indah Pantai Drini ini tentu membuat perjalanan semakin berkesan. Selain itu Pantai drini ini juga menjadi favorit tempat makrab di Jogja.

Bagi yang hobi snorkeling Lokasi pantai Drini ini dapat dijadikan pilihan. Air laut yang tenang akibat himpitan dua bukit menjadikan pantai ini surganya biotalaut. Di sana juga terdapat penyewaan perahu kanou atau perahu karet yang tentunya akan membuat liburan semakin seru. Masalah biaya atau Harga Tiket Masuk Pantai Drini Jogja sangat terjangkau bagi semua kalangan masyarakat.

Harga Tiket Masuk Pantai Drini Jogja September 2021

Sebelum menikmati keindahan pantai Drini Jogja ini, wisatawan diwajibkan membayar retribusi atau HTM Pantai Drini / Harga Tiket Masuk Pantai Drini Jogja. Sebagai informasi harga tiketnya, sebagai berikut :
–  Range Biaya / Harga Tiket Masuk (HTM) : Rp.10.000 / orang
– Persewaan ban, kapal, alat dapat menegosiasikan langsung untuk mendapatkan harga yang paling murah.
Harga dapat sewaktu-waktu berubah. Sebagai wisata hits jogja harga tersebut masih tergolong cukup terjangkau. Biaya ini akan sebanding dengan keindahan dan pengalaman yang akan didapat.

Galeri Foto Pantai Drini

Bermain diPantai Jogja
Kano di Pantai Drini Jogja
Fasilitas pantai drini
Spot Sunset Keren Pantai Drini
Keindahan pantai Drini Jogja
Keindahan dari atas pantai Drini Jogja
Pantai di jogja
Pantai populer di jogja
Puncak
Puncak pulau pantai Drini

Lokasi Pantai Drini

Pantai Drini terletak di Kec. Tanjungsari, Kab. Gunung Kidul Yogyakarta. Tepatnya di sebelah timur Pantai Baron dan Pantai Sepanjang. Lokasi Pantai Drini ini juga berada satu jalur dengan pantai-pantai lain seperti Pantai Kukup, Pantai Krakal, Pantai sundak, dan beberapa pantai lainnya. Untuk menuju Pantai Drini dari kota Yogyakarta, akan menempuh perjalanan kurang lebih 60 km atau 2-3 jam. Pilihan Jalurnya bisa melewati jalur dari Wonosari, Panggang, atau Pantai Parangtritis. Akses jalan menuju ke Pantai Drini ini sudah cukup baik, hanya saja sedikit medan yang berkelok-kelok.